Kualitas udara dikota-kota besar dengan tingkat lalu lintas yang padat, pabrik-pabrik besar yang beroperasi setiap hari serta mobilitas masyarakat yang tinggi memperparah polusi udara. Atas hal tersebut dengan perkembang teknologi sekarang, terciptalah alat yang dapat mengidentifikasi dan mengukur kualitas udara di suatu tempat bernama air quality monitor.
Alat ini dirancang dengan kemampuan untuk dapat mengukur kualitas udara secara tepat dan akurat. karena polusi udara saat ini sudah marak di kota kota besar, dan memiliki efek berbahaya dari kualitas udara yang buruk terhadap kesehatan manusia, berikut adalah penjelasan air quality monitor sebagai solusi penanganan kualitas udara
Penjelasan mengenai Air Quality Monitor
Air quality monitor adalah sebuah perangkat yang digunakan dalam pengukuran kualitas udara di suatu tempat atau ruangan. Alat ini mampu mengidentifikasi kadar partikel, gas dan zat berbahaya bagi manusia bila terhirup yang mungkin ada di udara. Dengan fungsinya tersebut alat ini dapat bekerja dengan mengukur tingkat polutan udara secara umum.
Alat pengukur kualitas udara ini dilengkapi dengan monitor untuk pengaturan udara baik didalam maupun luar ruang yang umumnya berbasis sistem sensor. Air quality monitor memiliki 2 fungsi utama yang digunakan untuk pemantauan kualitas udara ambien dengan mengumpulkan dan mengukur sampel polutan serta pemantauan terhadap emisi sumber stasioner untuk mengumpulkan dan menggunakan data pengukuran.
Prinsip Dasar Air Quality Monitor
Dari penjelasan yang telah disinggung sebelumnya AQM memiliki teknologi yang digunakan untuk pengukuran, pemantau, dan melakukan analisis kualitas udara. Dalam prinsip dasar pengukuran air quality monitor memanfaatkan berbagai jenis sensor sebagai sistem kerjanya yang dipasang pada tempat strategis untuk mendeteksi dan mengukur konsentrasi polutan udara.
Sensor yang digunakan sebagai sistem penting dalam memantau tingkat kualitas udara dengan menganalisa berbagai parameter udara, partikulat dan gas yang mempengaruhi kualitas gas. Oleh karenanya sensor ini memiliki berbagai jenis diantaranya sensor partikulat (PM2.5 dan PM10) untuk mengukur konsentrasi partikel kecil , Sensor gas (SO2, NO2, O3, CO dan lainnya) untuk mengukur gas polutan, serta sensor parameter lainnya selain dua sensor tersebut.
Hasil dari pengukuran akan ditampilkan dalam layar untuk pembacaan sensor. Data yang diperoleh akan diinformasikan dalam bentuk indeks yang menunjukkan angkat dan bagaimana keadaan dari udara. Pada layar Air Quality Monitor kondisi udara akan ditampilkan dalam berbagai warna yaitu hijau, biru, kuning, merah dan hitam. Lebih lanjut berbicara mengenai alat ukur kurang lengkap jika belum membahas mengenai kegunaan AQM itu sendiri, selengkapnya simak penjelasan berikut!
Kegunaan Air Quality Monitor
Seperti alat ukur pada umumnya yang diciptakannya sebuah alat untuk membantu meringankan pekerjaan manusia atau sebagai sarana dalam pemantauan nilai toleransi sebuah bahan yang perlu diukur. Seperti Air Quality Monitor yang sudah Anda ketahui sebelumnya fungsinya. Nah berikut kegunaan dari sistem pemantauan kualitas udara diantaranya :
- Mengetahui keadaan kualitas udara di suatu kawasan atau ruangan
- Sebagai validasi model pencemaran yang telah dibuat
- Mempelajari pengaruh polusi udara terhadap lingkungan
- Sebagai sarana pengendalian pencemaran udara dan pemeriksaan kerusakan sistem pengendalian pencemaran.
Rekomendasi Brand Terpercaya untuk Air Quality Monitor
Saat ini air quality monitor telah banyak dijual dengan fitur yang beragam. Namun terkadang dalam membeli alat ini sering merasa bingung dengan banyaknya pilihan yang ada. Jika Anda sedang mencari merek brand air quality monitor berkualitas Anda sudah berkunjung ke artikel yang tepat. Berikut 2 rekomendasi brand terpercaya untuk Air Quality Monitor terbaik diantaranya :
- Air Quality Monitor Kanomax
Kanomax merupakan salah satu merek brand Air Quality Monitor dalam ruangan yang memberikan pengukuran parameter yang akurat seperti suhu, kelembapan, tingkat karbon dioksida (CO2), senyawa organik yang mudah menguap (VOC), dan materi partikulat (PM), sehingga memungkinkan Anda menilai dan melakukan upaya konkrit untuk mengurangi resiko potensi masalah kualitas udara. Ingin mengetahui lebih lanjut mengenai Air Quality Monitor Kanomax? Pelajari lebih lengkapnya disini: Informasi Lengkap Air Quality Monitor Kanomax - Air Quality Monitor Aeroqual
Aeroqual merupakan merek brand air quality monitor yang terintegrasi dan menjadikannya salah satu brand AQM sederhana dan mudah untuk digunakan untuk mengukur udara baik didalam maupun luar ruangan. Perusahaan ini telah membangun platform pemantauan kualitas udara secara global yang membantu menghilangkan kerumitan pengukuran dan analisis kualitas udara. Tertarik untuk lebih mengenal Air Quality Monitor Aeroqual? Baca lebih lengkapnya disini: Informasi Lengkap Air Quality Monitor Aeroqual