Dengan perkmabang teknologi yang sangat pesat, kini ada berbagai alat yang dapat membantu memudahkan pekerjaan manusia sehingga menjadi lebih mudah dan efisien. Salah satu alat yang sering digunakan diberbagai sektor industri yaitu alat Data Logger. Data Logger adalah sebuah alat elektronik yang bisa membantu Anda untuk melakukan pencatatan data dari waktu ke waktu baik yang terintegrasi dengan sensor dan instrumen. Atau untuk lebih singkatnya Data Logger adalah alat bantu untuk melakukan data logging. 

Ada berbagai alat Data Logger yang dapat dengan mudah Anda temukan, seperti Data Logger High Speed dari brand BK Precision. Sesuai dengan nama produk tersebut, Data Logger High Speed BK Precision menjadi perekam data Multi-Fungsi berkecepatan tinggi yang ada di BK Precision. Adapun berbagai jenis model Data Logger High Speed BK Precision, untuk dapat mengetahui apa saja jenis alat-alat tersebut simak setiap pembahasan yang ada di dalam artikel ini. 

Daftar Produk Data Logger High Speed yang Ditawarkan BK Precision

Seperti yang sudah disebutkan pada pembahasan sebelumnya, bahwa BK Precision telah merancang beberapa produk terbaik yang dilengkapi dengan instrumen unggul. Beberapa daftar produk Data Logger High Speed BK Precision yang tersedia yaitu sebagai berikut:

Data Logger BK Precision 8460

Daftar produk yang pertama terdapat Data Logger BK Precision 8460 yang memiliki kecepatan tinggi, sehingga dapat dikonfigurasi dengan menggabungkan kecepatan pengambilan sampel yang cepat, memori yang dalam, printer thermal, dan tampilan layar sentuh yang besar. Di dalam perangkat lunak alat ini juga sudah disediakan seperti aplikasi analisis daya dan juga editor fungsi untuk perhitungan matematis yang kompleks pada beberapa saluran. Penjelasan lengkap Data Logger BK Precision 8460, dapat Anda ketahui dengan menyimak penjelasan di artikel berikut: Spesifikasi dan Keunggulan Data Logger BK Precision 8460

Data Logger BK Precision DAS1700

Produk berikutnya yaitu Data Logger BK Precision DAS1700 yang memiliki kombinasi 3 papan, atau tambahan modul ekstensi hingga 6 papan untuk aplikasi mulai dari pencatatan sinyal sensor kecil hingga analisis listrik. Alat ini dilengkapi dengan perangkat lunak internal yang bisa Anda andalkan dengan baik. Informasi selengkapnya mengenai Data Logger BK Precision DAS1700, dapat Anda cek di sini: Spesifikasi dan Keunggulan Data Logger BK Precision DAS1700

Data Logger BK Precision DAS60

Adapun produk Data Logger BK Precision DAS60. Alat ini menjadi perekam multi-fungsi berkecepatan tinggi DAS 30/50/60, serta memiliki fitur konfigurasi saluran serbaguna, pengambilan sampel berkecepatan tinggi (1 MSa/s). rentang input yang luas, memori solid state internal yang besar hingga 64GB, dan memiliki daya tahan baterai 9,5 jam. Interval pengambilan sampel yang ada pada alat ini sebesar 2 µs yang terbaik di kelasnya dalam mode file, sehingga memungkinkan Anda untuk menangkap peristiwa transien dengan percaya diri. Pembahasan lengkap tentang Data Logger BK Precision DAS60, bisa Anda simak di artikel berikut: Spesifikasi dan Keunggulan Data Logger BK Precision DAS60 

Data Logger BK Precision DAS50

Terdapat Data Logger BK Precision DAS50 yang dikombinasikan dengan peringkat isolasi CAT III, instrumen ini cocok untuk aplikasi mulai dari pencatatan sinyal sensor kecil hingga analisis daya listrik. Selain itu, memori internal yang besar sehingga memungkinkanperekaman data dalam jangka waktu yang lebih lama. Mengenai penjabaran selengkapnya Data Logger BK Precision DAS50, dapat Anda baca pada artikel berikut: Spesifikasi dan Keunggulan Data Logger BK Precision DAS50

Data Logger BK Precision DAS30

Untuk produk yang terakhir yaitu Data Logger BK Precision DAS30. Alat ini memiliki rentang input yang luas (±5 mV hingga ±500 V), dapat melakukan pengambilan sampel berkecepatan tinggi (1 MSa/s), serta juga memiliki fitur konfigurasi saluran serbaguna, dan fitur-fitur lainnya. Simak pembahasan lengkap Data Logger BK Precision DAS30, yang ada di artikel berikut: Spesifikasi dan Keunggulan Data Logger BK Precision DAS30

Kelebihan yang Ditawarkan Data Logger High Speed BK Precision

Telah menjadi salah satu alat Data Logger High Speed dengan brand BK Precision yang cukup populer di pasaran, pastinya BK Precision dapat menawarkan berbagai produk dengan kelebihan yang sangat menarik. Apa saja kelebihan yang dimiliki oleh Data Logger High Speed BK Precision? Berikut diantaranya: 

  • Pengoperasian yang Mudah

Produk-produk Data Logger High Speed BK Precision dirancang dengan baik, sehingga untuk pengoprasian alat akan sangat mudah untuk dilakukan oleh pengguna. 

  • Masa Garansi Panjang

Untuk menyakinkan para pelanggan, produk yang dirancang BK Precision telah dilengkapi dengan masa garansi yang panjang. 

  • Produk Berkualitas

Seluruh produk yang akan didistributorkan harus melewati proses quality control yang ketat, dan sudah mendapatkan sertifikat standar keamanan internasional.

  • BK Precision Terpercaya

BK Precision merupakan sebuah perusahaan terpercaya yang dapat mengembangkan berbagai alat bantu dengan kualitas yang unggul.

Distributor Resmi Data Logger High Speed BK Precision

Jika Anda membeli Data Logger High Speed BK Precision, pasti Anda ingin mendapatkan produk yang asli dan berkualitas bukan? Oleh sebab itu, untuk melakukan proses pembelian alat Anda harus memilih distributor resmi yang terpercaya. Di Indonesia kini terdapat Tridinamika yang telah menjadi distributor resmi brand BK Precision, yang menyediakan berbagai produk Data Logger High Speed. 

Mengenai proses pembelian ini dapat Anda lakukan melalui Ralali.com, karena Tridinamika merupakan mitra dari Ralali.com. Apabila Anda ingin membeli alat Data Logger High Speed BK Precision, segera lakukan proses pembelian tersebut melalui platform Ralali.com. 

Kesimpulan

Setelah Anda selesai menyimak segala penjelasan yang ada di dalam artikel ini, telah Anda ketahui bahwa semakin berkembangnya ilmu teknologi informasi yang semakin meningkat. Saat ini terdapat alat yang sangat membantu proses pencatatan data dengan cepat, tepat, dan akurat. kini telah hadir sebuah alat Data Logger High Speed dari BK Precision yang dapat Anda andalkan untuk melakukan pencatatan data di perusahaan Anda. 

Data Logger High Speed BK Precision ini telah didukung dengan instrumen berteknologi canggih, dan juga ada berbagai produk, yang dapat Anda pilih sesuai dengan keperluan perusahaan Anda. Dapatkan salah satu jenis alat Data Logger High Speed BK Precision yang terbaik untuk perusahaan Anda, dengan cara melakukan proses pembelian di Ralali.com