Pengukuran merupakan kegiatan yang dilakukan dalam hampir semua sektor kehidupan. Mulai dari sektor industri, elektronik, bahkan sektor medis. Alat ukur di setiap sektor tersebut harus dipastikan dapat mengeluarkan atau menunjukkan hasil yang akurat untuk mencegah hal-hal yang tidak diinginkan.

Oleh karena itu, kalibrasi pada alat ukur sangat penting untuk dilakukan. Kalibrasi bertujuan untuk memastikan keakuratan alat ukur dengan cara membandingkan hasil pengukuran suatu alat ukur atau nilai standarnya dengan nilai standar yang tertelusur pada standar nasional maupun internasional.

Proses kalibrasi harus dilakukan dengan cara yang sesuai prosedur dan standar yang telah ditetapkan. Dengan demikian, berbagai manfaat kalibrasi alat ukur dapat tercapai. Manfaat kalibrasi alat ukur antara lain sebagai berikut:

Manfaat Kalibrasi Alat Ukur Dapat Memastikan Hasil Nilai Alat Tertelusur

Dengan melakukan kalibrasi di laboratorium yang telah terakreditasi, hasil pengukuran alat yang sudah dikalibrasi akan sama dan dapat diterima dimanapun. Itu disebabkan karena alat ukur yang sudah dikalibrasi telah tertelusur pada standar yang diakui yaitu standar nasional maupun internasional.

Memastikan Alat Ukur Sudah Sesuai Standar

Alat ukur yang telah dikalibrasi akan memenuhi standar nasional maupun internasional. Alat ukur yang berstandar nasional mengacu pada satuan standar internasional. Alat ukur yang memiliki standarisasi tingkat internasional dapat diterima dimanapun di seluruh dunia.

Menjamin Kondisi Alat Sesuai Spesifikasi

Alat ukur dapat mengalami penurunan kinerja karena beberapa faktor, seperti pemakaian yang terlalu lama, kondisi lingkungan yang tidak baik, dan lain sebagainya. Oleh karena itu, dengan melakukan kalibrasi, kondisi alat ukur dapat diketahui. Kalibrasi juga akan memastikan apakah alat tersebut masih sesuai spesifikasinya atau tidak.

Menjamin dan Menambah Akurasi Alat Ukur

Seringkali kita ragu ketika menggunakan alat ukur karena hasil pengukuran yang tidak konsisten. Dengan melakukan kalibrasi, keakuratan alat ukur akan terjamin bahkan bisa menambah tingkat akurasi agar kita tidak ragu akan hasil pengukuran alat ukur.

Cara Melakukan Kalibrasi Alat Ukur yang Urut Sesuai Standar

Dari sekian banyak manfaat yang sudah dipaparkan sebelumnya. Manfaat kalibrasi dapat tercapai apabila pelaksanaan kalibrasi sesuai dengan prosedur dan standar yang ditetapkan. Ada beberapa tahapan untuk melakukan kalibrasi agar sesuai standar. Tahapan atau cara melakukan kalibrasi alat ukur yang sesuai standar adalah sebagai berikut:

  • Persiapan Kalibrasi
  • Pelaksanaan Kalibrasi
  • Menghitung Data Kalibrasi
  • Menentukan Ketidakpastian Kalibrasi
  • Membuat dan Menerbitkan Laporan

Kesimpulan

Kalibrasi alat ukur memiliki banyak manfaat, seperti memastikan nilai alat ukur yang tertelusur, menjamin dan memastikan kondisi alat ukur, dan lain sebagainya. Namun, untuk mencapai manfaat kalibrasi, proses pelaksanaan kalibrasi harus diperhatikan. 

Kalibrasi yang tidak sesuai standar dapat menyebabkan ketidakakuratan hasil kalibrasi. Jangankan manfaat, kalibrasi yang tidak sesuai standar bahkan bisa berpotensi mengeluarkan hasil yang menyimpang dan menimbulkan banyak dampak negatif lainnya. Oleh karena itu, tahapan kalibrasi harus sangat diperhatikan agar sesuai dengan prosedur dan standar yang telah ditetapkan.